• Pandemi COVID-19, Tahun Ini Upacara HUT Ke-64 Provinsi Riau Tak Digelar

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 19 Juli 2021
    A- A+


    KORANRIAU.co, PEKANBARU- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau tahun 2021 tidak menggelar upacara Peringatan HUT Ke-64 Provinsi Riau pada tanggal 9 Agustus mendatang, karena kondisi Pandemi COVID-19.


    Informasi ini diungkapkan oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, H Masrul Kasmy, Senin (19/7/2021)."Tahun ini upacara HUT Provinsi Riau ditiadakan karena pandemi Covid-19,"katanya.


    Masrul mengatakan, peringatan Hari Jadi Provinsi Riau tahun ini akan fokus di Paripurna Hari Jadi. Karena beberapa kegiatan seperti upacara, pesta rakyat dan hiburan tahun ini ditiadakan karena pandemi Covid-19.


    Menurutnya, kondisi Pandemi Covid-19, pihaknya melarang mengumpulkan orang yang bisa menyebabkan kerumunan massa. Akan tetapi pihaknya akan mencoba Perayaan dapat dilaksanajan secara sederhana dengan menggunakan IT. 


    "Misalnya, perlombaannya nanti di rekam dan dikirim ke panitia. Seperti di Biro Kesra nanti ada perlombaan Dai Cilik, itu direkam dan dinilai oleh panitia,"papar Masrul. 


    Agenda HUT Riau kali juga menggelar beragam perlombaan-perlombaan fenomenal 64 antar OPD Pemprov Riau. Diantaranya, kegiatan sosial 64 bantuan pohon, 64 bantuan sembako dan lainnya. 


    "Selain itu, pada Hari Jadi ke 64 Provinsi Riau kita akan melaksanakan vaksinasi, bakti sosial dan pemberian sembako ke masyarakat,"sebutnya.nor


  • No Comment to " Pandemi COVID-19, Tahun Ini Upacara HUT Ke-64 Provinsi Riau Tak Digelar "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg