• Udara Level Berbahaya, Disdik Pekanbaru Perpanjang Libur Siswa Hingga Selasa

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Minggu, 22 September 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU-Melihat kondisi udara akibat kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutka) yang tidak kunjung membaik, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru kembali memperpanjang jadwal libur siswa sekolah hingga Selasa (24/9/19) lusa.

    "Libur siswa  Paud/TK, SD dan SMP di Kota Pekanbaru diperpanjang sampai Hari Selasa tanggal 24 September 2019,"kata Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Pekanbaru Abdul Jamal, Ahad (22/9/19) di Pekanbaru.

    Menurutnya, kebijakan ini diambil  setelah melihat kondisi kabut asap yang masih belum kunjung membaik. Kemudian indeks pencemaran udara yang masih dalam level berbahaya.

    Selain itu, Jamal juga meminta seluruh guru dan tenaga kependidikan melaksanakan Sholat Istisqa pada Hari Selasa (24/9/19) pagi di Halaman Masjid Raya An-Nur Pekanbaru. Diharapkan, saat pelaksanaan Sholat Istisqa menggunakan masker.

    Terkait tugas dan bimbingan siswa belajar menjadi tanggungjawab bersama antara guru bidang studi dan orangtua siswa. Orang tua juga diminta agar mengawasi kegiatan belajar anak-anaknya di rumah.nor


    Subjects:

    Student
  • No Comment to " Udara Level Berbahaya, Disdik Pekanbaru Perpanjang Libur Siswa Hingga Selasa "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg