• Prabowo Ambil Keputusan Meski Kecewa, Deal dengan 'Sekitar' Istana?

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 08 Oktober 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co- Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto disebut kecewa karena Gerindra gagal mendapatkan jabatan MPR-1 (Ketua MPR). Keputusan Gerindra mundur dari kontestasi Ketua MPR memunculkan spekulasi soal deal dengan 'sekitar' Istana. Benarkah?

    Kekecewaan Prabowo terkuak saat Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani dimintai konfirmasi soal jaminan Gerindra masuk kabinet Joko Widodo (Jokowi) jilid II. Dia mengaku tak tahu soal jaminan itu.

    "Kalau itu (jaminan) saya tidak tahu. Tapi pembicaraan dengan Ibu Mega (Megawati) kan menyangkut tentang.... Jadi Pak Prabowo berkomunikasi dengan Ibu Mega tentang beberapa hal yang kita minta," kata Muzani di kompleks MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Senin (7/10/2019).

    "Tapi kemudian Ibu Mega menyampaikan beberapa pemikiran. Pak Prabowo cek situasi dan kondisi fraksi-fraksi di MPR, kemudian termasuk fraksi-fraksi yang dulu pernah dukung beliau sebagai calon presiden dan kami laporkan hasil pembicaraan rapat Fraksi MPR. Akhirnya beliau ambil kesimpulan, 'sudah kita jangan meneruskan'," imbuhnya.

    Muzani lalu ditanya apakah ada kaitan antara keputusan Gerindra mundur dari kontestasi kursi Ketua MPR dan jaminan PDIP agar Gerindra masuk kabinet. Muzani lagi-lagi menjawab tidak tahu.

    "Saya tidak tahu. Tapi saya ambil kesimpulan bisa terkait bisa tidak terkait. Tapi yang pasti beliau (Prabowo) ambil keputusan dan saya nurut saja, saya ikut," jelasnya.

    Saat inilah Muzani mengungkapkan kekecewaan Prabowo karena Gerindra gagal mendapatkan jabatan Ketua MPR. Padahal, sebut Muzani, ada rencana rekonsiliasi.

    "Agak kecewa karena katanya kita mau reunifikasi, katanya kita mau rekonsiliasi, tapi diminta untuk kita minta hanya sekadar Ketua MPR, nggak ada yang setuju. Kira-kira begitu," ungkapnya.


    Muzani tak menampik ada komunikasi soal kemungkinan Gerindra masuk kabinet Jokowi. Namun, sepengetahuannya, pembicaraan itu tak langsung antara Prabowo dan Jokowi.

    "Kelihatannya (komunikasi) standar. Yang saya pahami tidak ada yang istimewa. Pak Prabowo tidak komunikasi langsung dengan Pak Jokowi juga, setahu saya tidak," jelasnya.

    Gerindra tak menampik bahwa ada tawaran untuk masuk kabinet Jokowi jilid II. Muzani menyebut tawaran itu datang dari 'sekitar' Istana.detikcom/nor

    Subjects:

    Nasional
  • No Comment to " Prabowo Ambil Keputusan Meski Kecewa, Deal dengan 'Sekitar' Istana? "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg