• Ketua PT Resmi Lantik Saut Pasaribu Jadi Ketua PN Pekanbaru

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 21 April 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Pekanbaru  Dr H Cicut Sutiarso SH MHum secara resmi melantik Saut Maruli Tua Pasaribu SH MH, sebagai Ketua Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru, Selasa (21/4/20).

    Pelantikan yang digelar di Aula PT Pekanbaru itu, berlangsung dengan sederhana dan khidmat. Acara pelantikan, juga tetap memberlakukan protokoler kesehatan yakni social distancing dengan undangan yang terbatas dan menggunakan masker.

    Saut yang sebelumnya menjabat Wakil Ketua PN Pekanbaru ini, dipromosikan menjadi Ketua PN Pekanbaru. Dia menggantikan posisi H Bambang Myanto SH MH, yang juga dipromosikan sebagai Ketua PN Klas I A Khusus Jakarta Selatan.

    Cicut dalam arahannya meminta kepada Ketua PN Pekanbaru yang baru dilantik untuk dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Dia yakin, Saut mampu meneruskan prestasi yang telah diraih oleh Ketua PN Pekanbaru sebelumnya H Bambang Myanto SH MH.

    Kemudian, Cicut juga menyampaikna rasa terima kasihnya kepada Bambang yang telah menorehkan prestasi selama bertugas di PN Pekanbaru. Banyak inovasi-inovasi yang telah diciptakan, salah satunya meraih prediket Wilayah Birokrasi Bebas Korupsi (WBBK) dari Kemenpa-RB.


    "Pak Bambang telah menorehkan prestasi tinta emas dengan telah mendapatkan penghargaan WBBK di PN Pekanbaru. Ini sangat membanggakan dan semoga ini akan menjadi pedoman serta motivasi bagi Pengadilan Negeri lainnya di wilayah PT Pekanbaru,"harap Cicut.

    Oleh karena itu, Cicut berkeyakinan jika Bambang kembali menorehkan prestasi emas di tempat tugasnya yang baru nanti. Apalagi, PN Jakarta Selatan merupakan pengadilan yang berada di Ibu Kota Negara, yang tentunya lebih tinggi lagi prestise dan prestasinya.

    Usai pelantikan, Bambang kepada wartawan mengatakan, akan menindaklanjuti araahan yang disampaikan oleh Ketua PT Pekanbaru itu. Menurutnya, ke depan dengan kondisi terbatas di tengah wabah Covid-19, pengadilan harus lebih meningkatkan kinerjanya lagi.

    Pada kesempatan itu, Bambang juga menyampaikan kesan-kesannya selama bertugas di PN Pekanbaru. Bambang mengakui, para hakim, panitera dan para pegawai memiliki karakteristik sendiri.

    "Dimana, mereka mempunyai kemauan yang besar untuk melakukan perubahan dan perbaiki diri. Terutama dalam memberikan pelayanan maksimal, meski dalam kondisi terbatas dengan jumlah sumber daya manusia (SDM) yang hanya separuh dari jumlah seharusnya,"terang Bambang, didampingi Humas PN Pekanbaru Mangapul SH.

    Kendati dalam kondisi keterbatasan itu lanjut Bambang, kinerja dan prestasi yang diraih PN Pekanbaru justru lebih unggul dari pengadilan-pengadilan lain yang memiliki sarana dan SDM yang memadai."Inilah yang paling luar biasa dari keluarga besar PN Pekanbaru,"bebernya lagi.

    Kemudian sambung Bambang, rasa memiliki dari para hakim, panitera dan pegawai di PN Pekanbaru sangat besar. Ini yang menjadi modal besar untuk mengembangkan PN Pekanbaru untuk lebih maju lagi.

    Terkait program kerjanya di tempat tugas yang baru, Bambang mengakui akan memiliki beban berat lagi. Terutama untuk mendapatkan prediket WBBK di PN Klas IA Khusus Jakarta Selatan, yang memang belum diraih.

    Sementara itu, Saut selaku pejabat baru mengungkapkan, secara pribadi dan mewakili keluarga besar PN Pekanbaru mengucapkan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada Ketua PN Pekanbaru sebelumnya H Bambang Myanto. Saut mengaku, banyak prestasi yang telah diraih Bambang selama menjabat di PN Pekanbaru.

    "Pak Bambang telah menorehkan prestasi yang luar biasa selama menjadi Ketua PN Pekanbaru. Salah satunya, dengan meraih penghargaan WBBK,"sebutnya.

    Dikatakan Saut, kendati Bambang telah pindah tugas, namun program-program yang telah dirancangnya selama ini akan tetap dipertahankan. Terlebih lagi dalam upaya untuk meraih target penghargaan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

    "Kita menargetkan, dalam tahun ini PN Pekanbaru akan meraih WBBM. Rencana kita depan, tentunya membawa PN Pekanbaru ini untuk lebih baik lagi untuk meningkatkan kinerja,"ulasnya.

    Peningkatan kinerja ini sambung Saut, tentunya dengan melakukan banyak inovasi-inovasi baru seperti yang diarahkan Ketua PT Pekanbaru. Sehingga peningkatan pelayanan di PN Pekanbaru ke depannya semakin maju.

    "Kami percaya, rencana-rencana itu bisa terwujud karena PN Pekanbaru telah memiliki dasar yang kuat sebelumnya, di bawah kepemimpinan Bapak Bambang Myanto sebagai Ketua PN Pekanbaru,"tutup Saut.nor




  • No Comment to " Ketua PT Resmi Lantik Saut Pasaribu Jadi Ketua PN Pekanbaru "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg