• Pidato Perdana, Prabowo Siap Kirim Lebih Banyak Bantuan ke Palestina

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Minggu, 20 Oktober 2024
    A- A+


    KORANRIAU.co- Presiden RI Prabowo Subianto menyatakan siap mengirimkan bantuan lebih banyak mendukung kemerdekaan Palestina.
    Ia mengatakan siap mengevakuasi para korban dan anak-anak yang trauma akibat serangan brutal Israel ke sana.

    "Dan kita pun siap untuk mengirim bantuan lebih banyak, dan kita siap untuk evakuasi merek-mereka yang luka dan anak-anak yang trauma dan korban," kata Prabowo di pidato perdana usai dilantik menjadi Presiden ke-8 RI, Jakarta, Minggu (20/10).


    Selain itu, Prabowo juga menyampaikan pemerintahannya nanti akan menyiapkan rumah sakit di sana untuk membantu mereka yang menjadi korban.


    "Kita siapkan semua rumah sakit tentara kita dan nanti rumah sakit lain untuk membantu saudara-saudara kita yang jadi korban perang yang tidak adil," ucapnya.

    Prabowo pun menegaskan Indonesia mendukung penuh rakyat Palestina mendapatkan kemerdekaannya. Ia menekankan bahwa Indonesia berprinsip anti-penjajahan.

    "Kita punya prinsip, prinsip kita adalah anti-penjajahan karena kita pernah mengalami penjajahan. Kita anti-penindasan karena kita pernah ditindas. Kita anti-rasialisme, kita anti-apartheid karena kita pernah mengalami apartheid," tegas dia.
    cnnindonesia/nor

    Subjects:

    Internasional
  • No Comment to " Pidato Perdana, Prabowo Siap Kirim Lebih Banyak Bantuan ke Palestina "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com