• Semrawut PPDB, Massa LLMB Minta Plt Kadisdik Riau Pecat Dua Kepsek SMA Pekanbaru Ini

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Kamis, 08 September 2022
    A- A+




    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Ratusan massa dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Laskar Melayu Bersatu (LLMB) Pekanbaru menggelar aksi unjuk rasa ke Kantor Dinas Pendidikan (Disdik) Riau di Jalan Ahmad Yani, Kamis (8/9/22). Mereka mendesak dicopotnya dua Kepala Sekolah (Kepsek) SMA yang diduga tidak transparan dalam Proses Penerimaan Siswa Didik Baru 2022/2023.



    Panglima Besar DPD LLMB Pekanbaru DT Ismail Amir mengatakan, aksi yang mereka lakukan adalah murni untuk membela masyarakat agar memperoleh pendidikan yang layak. Pihaknya ingin memperjuangkan nasib anak melayu yang diduga tidak memperoleh haknya untuk mendapatkan pendidikan yang layak dan transparansi pada PPDB 2022.



    "Karena itu kami menyatakan sikap yakni, meminta Plt Kepala Dinas Pendidikan Riau Job Kurniawan untuk memecat kepala sekolah yang diduga tidak transparan dalam proses PPDB. Memberi hak masyarakat miskin dan anak yatim untuk memperoleh pendidikan yang layak,"tegasnya.


    Kedua oknum Kepsek itu diantaranya, Wan Rosita Kepsek SMAN 1 Pekanbaru. Kemudian, Elmi Gurita Kepsek SMAN 5 Pekanbaru.


    Tidak hanya itu, massa juga meminta Plt Kadisdik untuk mencopot Kepala Bidang (Kabid) SMA Aristo dari jabatannya. Massa menilai, Aristo bertanggungjawab dugaan carut-marut PPDB. 


    Dia menyebutkan, apabila pernyataan sikap tersebut tidak diindahkan dalam tiga hari, maka pihaknya akan melanjutkan dengan melaporkan kepada Mapolda Riau atas dugaan penyalahgunaan wewenang. Selain itu, juga ada dugaan pungutan liar dalam dugaan carut marut pelaksanaan PPDB tahun ajaran 2022-2023.


    Sementara itu, Kabid SMK Disdik Riau Yusri Rasul yang menemui massa aksi mengatakan, pihaknya akan berusaha mengakomodir tuntutan massa aksi. Pihaknya meminta diberi waktu untuk menyelesaikannya.


    "Tuntutan massa akan kami usahakan untuk mencarikan solusinya. Karena itu beri kami waktu untuk mencarikan kebijakan yang terbaik untuk kita semua,"tuturnya.nor 


  • No Comment to " Semrawut PPDB, Massa LLMB Minta Plt Kadisdik Riau Pecat Dua Kepsek SMA Pekanbaru Ini "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg