• Gubri Syamsuar Tunjuk Tengku Fauzan Jabat Plt Sekwan

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 14 September 2022
    A- A+



    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Gubernur Riau H Syamsuar menunjuk Tengku Fauzan, sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Provinsi Riau, menggantikan Joni Irwan, mulai hari ini, Rabu (14/9).


    Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Ikhwan Ridwan, mengatakan, Gubernur menunjuk Tengku Fauzan, setelah Joni Irwan akan memasuki masa pensiun pada tahun ini. 


    “Jabatan Plt Sekwan saat ini dijabat Tengku Fauzan, ia saat ini menjabat sebagai staf ahli. Penggantian Plt ini setelah disetujui oleh Gubernur, karena Jhoni Irwan akan memasuki pensiun,” kata Ikhwan Ridwan.


    Dijelaskan Ikhwan, Pemprov Riau belum membuka asesmen untuk jabatan defenitif Sekwan, karena pejabat lamanya Muflihun, belum diberhentikan sebagai Sekwan. 


    “Belum ada buka asesment, kan pejabat lamanya masih yang lama. Hanya saja mereka di minta fokus untuk memimpin Pj Wali Kota, termasuk Plt Disdik masih tetap,” katanya.


    Untuk diketahui, jabatan Plt Sekwan semula dijabat oleh Jhoni Irwan, setelah Muflihun ditunjuk sebagai Pj Walikota Pekanbaru. 


    Selain itu, pelantikan juga terjadi di Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau. Sedikitnya ada 5 orang pejabat yang akan dilantik di Disdik Riau, salah satunya Kepala Bidang Pembina SMA, Aristo. Ia dikabarkan pindah menjadi kepala cabang (Kacab) Disdik Riau di Indragiri Hulu.


    Ikhwan mengatakan, dari beberapa pejabat yang dilantik di Disdik Riau salah satunya jabatan Kepala Bidang SMA. Dimana pejabat sebelumnya Aristo bergeser menjadi Kacab Rengat Disdik Riau. 


    "Kalau tak salah gantinya Aristo (Kabid SMA) itu Fitra Jaya Purnama (Kacab Wilayah II Bengkalis, Dumai dan Rohil)," cetusnya. 


    Selain Disdik Riau, tambah Ikhwan, pelantikan juga dilakukan di Dinas Perhubungan (Dishub) Riau. Pelantikan di Dishub mengisi kekosongan jabatan.nor 


  • No Comment to " Gubri Syamsuar Tunjuk Tengku Fauzan Jabat Plt Sekwan "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg