• Dari Israel ke Saudi, Biden Mampir di Palestina Beri Bantuan Rp1,4 T

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Sabtu, 16 Juli 2022
    A- A+



    KORANRIAU.co-Setelah berkunjung ke Israel, Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, singgah di Palestina sebelum melanjutkan perjalan ke Arab Saudi. Di sana, ia memberikan bantuan US$100 juta (Rp1,4 triliun).


    Biden mengumumkan bantuan itu saat berkunjung ke Rumah Sakit Victoria Augusta di Yerusalem Timur sebelum bertemu dengan Presiden Palestina, Mahmoud Abbas, di Bethlehem.


    "Hari ini saya dengan senang hati mengumumkan bahwa Amerika Serikat memberikan bantuan tambahan senilai US$100 juta untuk mendukung rumah sakit seperti ini, staf Anda yang bekerja untuk warga Palestina," kata Biden, dikutip dari Reuters.


    Setelah berkunjung rumah sakit dan bertemuAbbas,Biden bakal bertolak ke Arab Saudi.


    Merespons kunjungan Biden, pemerintah Arab Saudi membuka jalur udaranya untuk "seluruh operator" penerbangan.


    Pencabutan pembatasan ini secara otomatis mengizinkan seluruh pesawat melewati ruang udara Saudi, termasuk yang datang dari Israel.


    Sebelum berkunjung ke Bethlehem, Biden menegaskan bahwa ia mendukung solusi dua negara untuk mengatasi konflik Palestina-Israel.


    Namun, Biden menegaskan bahwa ia tak berencana mencabut kebijakan mantan Presiden AS Donald Trump yang mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel.


    Langkah Trump ini menuai amarah dari warga Palestina yang menganggap Yerusalem sebagai calon ibu kota ketika benar-benar merdeka kelak.


    Dalam safari diplomasi di Timur Tengah kali ini, Biden disebut-sebut ingin mendorong normalisasi antara Israel dan Saudi. Namun, banyak pakar pesimistis tujuan ini dapat tercapai.cnnindonesia/nor




    Subjects:

    Internasional
  • No Comment to " Dari Israel ke Saudi, Biden Mampir di Palestina Beri Bantuan Rp1,4 T "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg