• Rambu One Way Terpasang, Setelah Disosialisasikan Siap-Siap Penilangan

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 27 Juni 2022
    A- A+
    Penerapan one way masih diberlakukan dan masih terus disosialisasikan


    KORANRIAU.co, SELATPANJANG - Kebijakan one way terhadap sejumlah ruas jalan di Kota Selatpanjang masih terus dilaksanakan. Pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Kepulauan Meranti pun juga sudah memasang tanda one way dengan penjagaan petugas.


    Setelah terpasangnya rambu one way tersebut, Dinas Perhubungan dengan koordinasi dengan Polres Meranti melalui Sat Lantas akan melanjutkan sosialisasi kepada masyarakat pengguna jalan. Setelah itu, nantinya akan akan dilakukan penindakan.


    "Sosialisasi lanjutan akan kita lakukan lagi selama tiga bulan pasca rambu one way terpasang. Setelah itu akan dilakukan penindakan terhadap pengguna jalan yang melanggar," ungkap Kepala Dishub Meranti, Piskot Ginting SAg ditemui Senin (27/6/2022).


    Didampingi Kabid Lalu Lintas dan Angkutan, Gilang Wana Wijaya Cendickia SSTP MSi, Piskot menegaskan bahwa nantinya penerapan one way pada jam sibuk saja. Dimana pada pagi hari mulai berlaku pada pukul 06.30-09.00 Wib dan pada sore hari berlaku pada pukul 16.00-18.00 Wib.


    "Nanti kewenangan penindakan berada di Sat Lantas Polres Meranti. Kita tetap mem back up di lapangan,"tegasnya.


    Ditambahkan Kabid Lalin dan Angkutan, Gilang bahwa diestimasikan penerapan penilangan bagi pelanggar one way sekitar bulan Oktober tahun ini (2022). Oleh karena itu, ia menghimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya pengguna jalan agar tetap patuh. Karena kebijakan ini dilakukan untuk kebaikan bersama.


    "Apalagi nantinya dengan meningkatnya aktivitas kapal roro akan semakin meningkat pula aktivitas kendaraan di jalan raya. Kebijakan one way ini sebagai antisipasi hal itu. Sehingga penggunaan jalan di Selatpanjang bisa lebih teratur dan tertib," terangnya.


    Gilang juga menyebutkan saat sosialisasi setelah rambu one way terpasang dengan jadwal yang tertera akan diintensifkan kepada seluruh pengguna jalan. Agar saat penerapan nantinya, masyarakat bisa memahami dan mentaatinya. (Ahmad)

  • No Comment to " Rambu One Way Terpasang, Setelah Disosialisasikan Siap-Siap Penilangan "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg