• Malaysia Imbang, Peluang Indonesia vs Thailand di Semifinal

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 16 Mei 2022
    A- A+



    KORANRIAU.co-Timnas Malaysia U-23 ditahan Kamboja 2-2 pada laga terakhir Grup B SEA Games 2021 di Stadion Thien Truong, Senin (16/5). Hasil itu membuat Indonesia berpeluang lawan Thailand di semifinal SEA Games.


    Malaysia langsung menyerang Kamboja usai peluit dibunyikan. Tendangan Azfar Fikri pada menit ke-15 dari dalam kotak penalti masih bisa ditangkap kiper Kamboja.


    Percobaan Safwa Mazlan lewat tembakan kaki kanan dari luar kotak penalti di sisi kiri serangan pada menit ke-24 masih bisa ditangkap kiper.


    Striker Hadi Fayyadh gagal memanfaatkan peluang gol pada menit ke-32. Sundulan Hadi yang memanfaatkan umpan silang Syafik Ismail dari sisi kanan masih melayang tipis di atas mistar gawang Hul Kimhuy.


    Kesialan dialami Malaysia jelang babak pertama berakhir. Pada menit injury time Quantin Cheng dianggap handball oleh wasit, Kamboja diberikan tendangan penalti.

      

    Eksekusi penalti pada menit ke-45+2 itu tidak disia-siakan Choun Chanchav. Tendangan Chanchav ke pojok kanan menggetarkan gawang Malaysia meskipun terbaca kiper Azri Ab Ghani.


    Malaysia kembali menekan Kamboja sejak awal babak kedua guna mencari gol penyeimbang. Tekanan itu berbuah penalti untuk Malaysia setelah Taing Bunchai dianggap melanggar Ismail pada menit ke-50.


    Hadi Fayyadh yang menjadi penendang penalti Malaysia membuat skor kembali imbang pada menit ke-51. Tendangan Hadi ke sisi kiri gawang mengecoh kiper Hul Kimhuy yang bergerak ke kanan.


    Pemain pengganti Narong Kakada kembali membawa Kamboja unggul 2-1 pada menit ke-62. Usai menerima umpan terobosan, Kakaa melewati kawalan bek Malaysia sebelum menaklukkan kiper AB Ghani.


    Gol keunggulan Kamboja langsung disambut Malaysia, lima menit berselang. Hadi Fayyadh mencetak gol kedua pada menit ke-67 setelah menerima assist Luqman Hakim.


    Malaysia nyaris berbalik unggul 3-2 jika tendangan Azam Azmi tidak melenceng tipis di sisi kanan gawang Hul Kimhuy.


    Pada menit akhir pertandingan Kakada nyaris membobol gawang Malaysia untuk kedua kalinya. Tanpa tambahan gol pada sisa laga, Malaysia ditahan Kamboja 2-2.


    Dengan hasil imbang ini Indonesia berpeluang melawan Thailand di semifinal SEA Games 2021. Thailand bisa melawan Indonesia jika menang atas Laos.cnnindonesia/nor


    Subjects:

    Olahraga
  • No Comment to " Malaysia Imbang, Peluang Indonesia vs Thailand di Semifinal "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg