• KONI Riau Dukung IBA-MMA Jadi Angggota KONI Pusat

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 25 Agustus 2020
    A- A+


    KORANRIAU.co,PEKANBARU - Jelang Rapat Kerja Nasional (Rakernas) KONI pusat yang dilakasanakan secara virtual pada 25-27 Agustus ini, Pengurus Indonesia Beladiri Amatir Mix Martial Art (IBA-MMA) Riau minta dukungan KONI Riau agar PB IBA-MMA dapat disahkan menjadi anggota KONI pusat.


    Dalam kunjungan Pengurus IBA-MMA Riau ke KONI Riau, Senin (24/8) kemarin, meminta agar KONI Riau yang dipimpin langsung oleh Emrizal Pakis untuk memberikan suara dukungan nantinya pada saat penerimaan IBA-MMA sebaga anggota baru KONI Pusat.


    Ketua IBA-MMA Riau Anis Murzil menyampaikan bahwa saat ini sudah ada Pengurus Provinsi IBA-MMA Riau. "Ini adalah salah satu syarat untuk menjadi pengesahan IBA-MMA ini di tingkat KONI pusat," ujarnya.


    Oleh karena itu kata Anis, pihaknya meminta agar KONI Riau pada saat Rakernas nanti turut menyetujui IBA-MMA sebegai anggota KONI. Pusat. "Kita minta agar KONI Riau turut menyetujui IBA-MMA ini sebagai angggota KONI yang sah di tingkat pusat," ulasnya.


    Selain itu, pihaknya juga meminta agar KONI Riau pada saat pembahasan cabang olahraga di PON 2021 untuk membantu menyetujui cabang olahraga IBA-MMA ini dipertandingkan secara eksibisi. "Ini juga kita minta dukungan agar IBA-MMA setelah sah menjadi anggota KONI agar dapat dipertandingkan juga di PON sebagai cabang olahraga eksibisi," ungkapnya.


    Sejauh ini kata Anis, pihaknya telah mengirimkan atletnya di beberapa kejuaraan nasional. Di samping itu, pihaknya juga sudah memiliki 11 mandat yang akan menjadi pengurus di IBA-MMA di masing-masing kabupaten/kota Provinsi Riau. "Sebelas mandat itu kecuali Kabupaten Kuantan Singingi yang belum ada orangnya," ucap Anis.


    Menanggapi permohonan dukungan dari Pengurus IBA-MMA tersebut, Ketua Umum KONI Riau Emrizal Pakis mengapresiasi pengurus IBA-MMA tersebut. Menurutnya, mereka sudah memiliki pengurus yang sudah terbentuk, dan tidak hanya itu, mereka juga sudah memiliki pengurus cabang di masing-masing daerah di Provinsi Riau.


    "Kita menyambut baik dan memberikan dukungan. Kalau seandainya besok (Rakernas,red) sudah masuk pada pembahasan meminta pendapat atau dukungan, tentunya kita dari Provinsi Riau memberikan dukungan agar IBA-MMA ini menjadi anggota KONI di pusat," ungkapnya.


    Ia menjelaskan, bahwa IBA-MMA ini adalah gabungan dari berbagai macam seni bela diri. "Di situ ada gulat, silat, judo, anggar, karate, dan beberapa cabang olahraga bela diri lainnya," sebutnya.


    Menurutnya, dari segi prestasi ini akan meningkatkan prestasi atlet di cabang olahraganya. "Jadi ini lah yang membuat cabang olahraga ini kita apresiasi," pungkasnya.Rahmat

    Subjects:

    Olahraga
  • No Comment to " KONI Riau Dukung IBA-MMA Jadi Angggota KONI Pusat "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg