• Peluang Sembuh Pasien Positif Covid 19 Riau Lebih Tinggi

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Sabtu, 16 Mei 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Riau Hj Mimi Yuliani Nazir menyebutkan, bahwa peluang pasien positif Covid-19 di Riau untuk sembuh saat ini lebih tinggi hingga mencapai 54 persen.

    Hal tersebut terbukti dengan jumlah pasien yang sembuh saat ini mencapai 54 orang dari total 95 pasien positif.

    "Melihat data yang ada, kemungkinan pasien positif Covid-19 di Riau yang sehat saat ini lebih besar. Persentase nya mencapai 54 persen," kata Mimi saat konferensi pers, Sabtu (26/5/20).

    Lebih lanjut dikatakannya, dari total pasien positif Covid-19 di Riau yang berjumlah 95, yang sudah dinyatakan sehat ada 54, meninggal 6 dan yang masih dirawat 35. Sehingga jumlah pasien yang sembuh lebih banyak dibandingkan pasien yang dirawat.

    "Sementara untuk update Orang Dalam Pemantauan (ODP) hingga saat ini berjumlah 60.457, yang sudah selesai menjalani pemantauan sebanyak 54.529 dan yang masih menjalani pemantauan sebanyak 5.928," ungkapya.

    Untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) total berjumlah 1.083, yang sudah dinyatakan sehat ada 832, meninggal 120 dan yang masih dirawat sebanyak 131.

    "Jumlah PDP yang dinyatakan negatif Covid 19 di Riau juga jumlahnya lebih banyak dari PDP yang saat ini masih dirawat," ulasnya.nor 

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Peluang Sembuh Pasien Positif Covid 19 Riau Lebih Tinggi "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg