• Gubri: Walikota dan Bupati Langsung Jadi Ketua Gugus Tugas Penanggulangan COVID-19

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 30 Maret 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Gubernur Riau H Syamsuar menegaskan kepada seluruh bupati dan walikota untuk langsung menjadi Ketua Satuan Tugas (Satgas) Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Corona Virus Disease (Covid-19).

    Instruksi ini disampaikan Gubri, karena masih banyak kabupaten/kota yang menunjuk kepala dinas sebagai ketua Satgas tersebut. Hal ini menurut Gubri, bertentangan dengan Keppres dan insruksi Ketua Satgas Tugas Percepatan Penanggulangan Corona Virus Disease (Covid-19) Nasional Doni Munardo.

    "Masih ada yang menunjuk kepala dinas ataus Sekda sebagai ketua gugus tugasnya. Seharusnya ini bupati dan walikota langsung menjadi ketuanya,"tegas Gubri, Senin (30/3/20) di Gedung Daerah Riau.

    Atas arahan Doni Munardo itulah, Gubri memerintahkan bupati dan walikota se-Riau untuk melaksanakan instruksi itu."Jadi, tidak ada lagi bupati atau walikota yang tidak menjadi ketua,"terang Gubri lagi.

    Karena kata Gubri, koordinasi penanganan COVID-19 ini langsung dengan instansi vertikal. Antara bupati/walikota dengan Kapolres dan Dandim di daerah masing-masing.

    "Jadi tidak mungkin kepala dinas atau Sekda bisa menangani ini. Karena mereka harus bekerjasama dan berkoordinasi dengan semua pihak,"papar Gubri.nor 

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Gubri: Walikota dan Bupati Langsung Jadi Ketua Gugus Tugas Penanggulangan COVID-19 "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg