• Hingga Pagi Ini Maluku Utara Sedikitnya Diguncang 9 Gempa Susulan

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Jumat, 15 November 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co– Provinsi Maluku Utara pada Kamis 14 November 2019 sekira pukul 23.17 WIB diguncang gempa besar berkekuatan magnitudo 7,1. Gempa tersebut dilaporkan berpotensi menimbulkan gelombang tsunami, namun peringatan berakhir sekira pukul 02.00 WIB.

    Mengutip dari bmkg.go.id, Jumat (15/11/2019), hingga pagi ini gempa susulan terus terjadi di Maluku Utara. Tercatat setidaknya ada delapan gempa susulan.

    Gempa susulan yang pertama terjadi di Jailolo, Halmahera Barat, sekira pukul 01.45 WIB, berkekuatan magnitudo 5,9. Lokasinya berada di titik koordinat 1,49 lintang utara dan 126,40 bujur timur.

    Gempa kedua di Halmahera Barat dengan kekuatan magnitudo 5,5, sekira pukul 03.19 WIB. Lokasinya di 1,83 LU dan 126,42 BT.

    Ketiga di Jailolo pada pukul 03.54 WIB dengan kekuatan magnitudo 5,3. Lokasinya 1,66 LU dan 126,38 BT.

    Keempat di Jailolo, sekira pukul 04.12 WIB, dengan kekuatan magnitudo 6,1. Lokasinya 1,66 LU dan 126,36 BT.

    #Gempa Mag:5.9, 15-Nov-19 08:17:35 WIB, Lok:1.73 LU,126.39 BT (140 km BaratLaut HALMAHERABARAT-MALUT), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG pic.twitter.com/cuZDfUDOjh— BMKG (@infoBMKG) November 15, 2019

    Gempa kelima kembali terjadi di Jailolo pada pukul 04.37 WIB dengan kekuatan M5,3. Lokasinya 1.49 LU dan 12639 BT.

    Gempa keenam di Halmahera Barat sekira pukul 05.15 dengan kekuatan M5,2. Lokasinya di 1,75 LU dan 126,51 BT.

    Lalu gempa ketujuh di Halmahera Barat pada pukul 05.42 berkekuatan M5,3. Lokasinya 1,71 LU dan 126.37 BT.

    Kedelapan di Halmahera Barat pada pukul 07.39 WIB dengan kekuatan M5,1. Lokasinya 1,73 LU dan 126,39 BT.

    Terakhir gempa susulan kesembilan kembali terjadi di Halmahera Barat pada pukul 08.17 WIB berkekuatan magnitudo 5,9. Lokasinya di titik koordinat 1,73 LU dan 126,39 BT.okezone/nor

    Subjects:

    Nasional
  • No Comment to " Hingga Pagi Ini Maluku Utara Sedikitnya Diguncang 9 Gempa Susulan "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg