• Gubri Akan Cek Lahan Warga yang Diganti Rugi Rp18 Ribu per Meter untuk Tol

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Sabtu, 30 November 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU-Gubernur Riau H Syamsuar berjanji akan mengecek lahan warga yang sempat viral di media sosial karena hanya diganti rugi senilai Rp18 ribu per meter, untuk pembangunan jalan tol Pekanbaru-Dumai.

    "Nanti kita tanya ke mereka dari segi mana mereka yang merasa belum puas, Nanti akan saya cek kembali,"kata Gubri, Sabtu (30/11/19).

    Gubri mengaku hanya mengetahui soal ganti rugi di daerah Kandis, Siak dan telah diselesaikan sesuai prosedur. Bahkan ada beberapa warga juga yang menerima uang.

    Terkait harga ganti rugi jalan tol tersebut, Gubri mengatakan tidak mengetahui nilainya. Dia mengakui jika masalah ganti rugi itu diselesaikan oleh Tim Apraisal.
    .
    Seperti diketahui, sebuah video viral di laman media sosial Instagram mengenai pembebasan lahan untuk dibangunnya jalan tol Pekanbaru-Dumai baru-baru ini.

    Pemilik akun instagram @ota_lapau, memposting video yang berisikan seorang ibu paruh baya menangis sembari meminta pertolongan Presiden RI, Joko Widodo terkait ganti rugi lahan yang dibayar hanya seharga Rp18.000 permeternya.nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Gubri Akan Cek Lahan Warga yang Diganti Rugi Rp18 Ribu per Meter untuk Tol "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg