• Mahasiswa Tuntut Janji Kampanye Gubri Syamsuar Atasi Karhutla

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 05 Agustus 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Puluhan mahasiswa dari BEM Universita Riau melakukan aksi demo ke Kantor Gubernur Riau, Senin (5/8/19) petang, menuntut penuntasan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

    "Kami menuntut Pak Gubernur Syamsuar untuk menepati janjinya saat kampanye dulu akan mengatasi kebakaran hutan dan lahan. Jangan hanya pandai mengumbar janji, kami beri waktu selama tujuh hari,"kata seorang orator.

    Mahasiswa yang dipimpin Presiden BEM Syafrul Adi ini, juga menuntut Gubri Syamsuar untuk segera mencari otak pelaku dan perusahaan yang membakar lahan di daerah ini."Paling lambat tiga hari kerja,"tegasnya lagi.

    Pada saat orasi itu, mahasiswa juga mendesak Gubri Syamsuar untuk menemui mereka. Namun, mereka kesal begitu mengetahui Gubri tidak berada di kantor dan tengah di Jakarta.

    "Di saat daerah ini dipapar asap, Gubernur malah ke Jakarta. Bukannya Pak gubernur juga terkena ISPA,'teriaknya.

    Setelah secara bergantian menyampaikan orasinya, tidak lama berselang Wakil Gubernur Riau H Edy Natar Nasution yang didampingi Kasat Pol PP Riau Zaimal dan Kaban Kesbangpol Riau Chairul Riski, datang menghampiri mahasiswa. Ratusan personil kepolisian pun tampak berjaga-jaga selama aksi tersebut.nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Mahasiswa Tuntut Janji Kampanye Gubri Syamsuar Atasi Karhutla "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg