• Sambut Ramadhan, Bhayangkari Meranti Bantu Ponpes Darul Fikri

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Minggu, 03 April 2022
    A- A+



    KORANRIAU.co, SELATPANJANG - Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Yayasan Kemala Bhayangkari ke 42 sekaligus menyambut bulan suci Ramadhan Tahun 2022 atau 1433 Hijriyah, Kapolres Kepulauan Meranti,  AKBP Andi Yul Lapawesean TG SIK MH bersama Ketua Bhayangkari Cabang Meranti,  Ipha Andi Yul menyalurkan bantuan ke Pondok Pesantren Darul Fikri yang berada di Desa Banglas Barat, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, Jum'at (1/4/2022). Bantuan yang disalurkan berupa, 6 gulung karpet sajadah, sembako, dan donasi untuk membantu biaya pembangunan.


    Dalam kunjungan ke Ponpes Darul Fikri tersebut, Ketua Cabang Bhayangkari Meranti, Ipha Andi Yul bersama sejumlah pengurus didampingi Pembina Bhayangkari Meranti yang juga Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Andi Yul Lapawesean TG SIK MH. Rombongan Bhayangkari Meranti disambut Ketua Yayasan Fitrah Madani, Ustadz H Ahmad Fauzi SAg, Kepala SMP IT Darul Fikri, Ustadz Fahmi Hasibuan SAg dan seluruh majelis guru. Kegiatan tersebut juga diikuti ratusan santri yang mondok di sana.


    Sebelum bantuan diserahkan, Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Andi Yul mengapresiasi Ponpes Darul Fikri. Walaupun baru berjalan selama tiga tahun, namun sudah terlihat maju dan berkembang. Bahkan, ia mendoakan bisa lebih berkembang lagi.


    "Pesan saya ke para santri,  jadikan ponpes ini kebanggaan nantinya. Kemudian ilmu dan bimbingan dari pengasuh bisa menjadi bekal untuk masa depan. Kalau mau membanggakan orang tua, laksanakan ajaran dan ilmu dari ustadz dan pengajar dengan penuh keikhlasan. Kami juga berpesan jangan buat yang aneh-aneh, " katanya.


    Andi Yul juga mengucapkan marhaban ya ramadhan. Menurutnya saat ini dengan situasi pandemi yang sudah mulai membaik,  para santri dan masyarakat luas bisa menjalankan seluruh ibadah lebih maksimal. Namun ia mengingatkan agar tetap menjaga protokol kesehatan, terutama tetap memakai masker.


    "Alhamdulillah kita akan segera memasuki Bulan Ramadhan. Kita juga sudah rindu kegiatan ibadah. Dan kita sudah dibolehkan merapatkan shaf, tapi tetap memakai masker serta menjaga protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid, " harapnya.


    Mengingat banyak santri di Ponpes Darul Fikri yang sudah hafidz Al Qur'an, Kapolres Meranti itu juga mengajak untuk bisa bergabung menjadi anggota Polri kelak. Karena saat ini Polri telah membuka jalur penerimaan khusus dari hafidz Al Quran.


    "Penerimaan anggota Polri, merekrut adanya penghafal Al Qur'an. Memang tetap harus mengikuti tahapan tes,  jasmani, akademik dan lainnya. Dan ini menjadi program Bapak Kapolri. Jadi yang mau menjadi anggota Polri silahkan dan terbuka untuk itu," ujar Kapolres.


    Selain itu, Polri juga membuka pendaftaran bagi anak-anak khusus wilayah perbatasan seperti di wilayah Pulau Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti ini. "Pada tahun lalu baru satu yang mendaftar anak Kecamatan Rangsang dan lulus," tambahnya.


    Sebelumnya, Ketua Yayasan Fitrah Madani yang menaungi Ponpes Darul Fikri, Ustadz H Ahmad Fauzi SAg mengaku dengan kedatangan kapolres dapat memberikan semangat baru dan motivasi bagi para santri yang sedang mendalami ilmu di sana. Ia menjelaskan saat ini jumlah santri di sana sebanyak 281 orang. Dimana saat ini baru ada SMP IT Boarding School.


    "Santri kami saat ini berasal dari Pekanbaru, Tanjung Balai Karimun, Penyalai, tembilahan dan tentu saja juga dari Meranti. Dan Insya Allah, tahun ini akan dibuka SMA IT Boarding School untuk lanjutan pendidikan bagi lulusan SMP nantinya," katanya.


    Ustadz Fauzi juga menegaskan bahwa keberadaan Pesantren Darul Fikri berkat dukungan dan dorongan kuat dari masyarakat. Sehingga bisa berkembang seperti saat ini.


    "Baru tiga tahun berdiri banyak keajaiban sehingga kami bisa berjalan hingga kini. Pesantren ini berdiri juga berkat dukungan masyarakat yang luar biasa untuk mewujudkan pesantren yang Insya Allah akan menjadi ikon di Meranti. Kami juga semaksimal mungkin menampilkan dan memunculkan bakat-bakat cerdas dan bertaqwa nantinya," harapnya.


    Ahmad Fauzi juga menjelaskan pelajaran yang dipelajari diantaranya Bahasa Inggris, Bahasa Arab, Bahasa Indonesia, Kitab Kuning dan Hafalan Al Qur'an. Disamping mata pelajaran umum lainnya. Termasuk ekstrakurikuler pendukung dalam membentuk mental santri.


    "Saat ini sudah banyak anak-anak kita yang sudah hafidz Al Qur'an. Dimana diantara santri juga banyak yang berminat untuk bergabung menjadi anggota Polri setelah tamat tingkat SMA nantinya," beber Ustadz Fauzi.


    Dalam kunjungan Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Meranti tersebut pihak pesantren memberikan kesempatan untuk menyerahkan hadiah dari perlombaan saat class meeting. Dimana Kapolres Meranti, AKBP Andi Yul Lapawesean TG SIK MH dan Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari, Ipha Andi Yul mendapatkan kesempatan menyerahkan hadiah kepada para santri.


    Setelah itu dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis bantuan berupa 6 gulung karpet sajadah, bantuan sembako dan donasi kepada pihak Ponpes Darul Fikri. Kegiatan ditutup dengan foto bersama dan peninjauan. (Ahmad)

  • No Comment to " Sambut Ramadhan, Bhayangkari Meranti Bantu Ponpes Darul Fikri "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg