• Anwar Ibrahim Curiga Syed Saddiq Didakwa Jelang Parlemen Buka

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Kamis, 22 Juli 2021
    A- A+


    KORANRIAU.co-Pemimpin oposisi Malaysia, Anwar Ibrahim, curiga dengan alasan di balik dakwaan terhadap anggota parlemen dari koalisinya, Syed Saddiq, yang dijatuhkan menjelang pembukaan masa sidang parlemen pekan depan.


    Anwar curiga penahanan Syed ini dilatari motivasi politik untuk mencari dukungan bagi koalisi penguasa, Perikatan Nasional (PN). Koalisi itu memegang mayoritas kecil di parlemen sehingga mudah digoyang ketika ada mosi tidak percaya.


    Saat ini, isu mosi tidak percaya mulai berembus di Malaysia karena sejumlah pihak kecewa dengan cara pemerintah menanggulangi pandemi Covid-19.


    "Upaya ini terjadi terus-menerus karena pemerintah PN masih kekurangan mayoritas di Parlemen," ujar Anwar dalam keterangan tertulis yang dikutip Free Malaysia Today, Kamis (22/7).


    Ia kemudian mengaku sempat menerima laporan dari sejumlah anggota parlemen bahwa beberapa anggota PN berupaya menyuap dan mengintimidasi mereka agar mau mendukung koalisi pemerintahan.


    Bagi mereka yang mau mendukung, PN menawarkan "posisi strategis dan/atau imunitas dari proses peradilan."


    "Melihat pola penyalahgunaan kewenangan ini, saya mempertanyakan waktu penjatuhan dakwaan terhadap Syed Saddiq dan mendesak penyelidikan atas segala tuduhan dilakukan secara transparan dan profesional," tutur Anwar.


    Anwar merilis pernyataan ini tak lama setelah Syed didakwa korupsi atas dugaan menyalahgunakan dana Pribumi Bersatu (Bersatu), sebesar 1,2 juta ringgit atau Rp4,1 miliar saat ia masih menjadi kader partai berkuasa itu.


    Eks menteri termuda dalam kabinet pemerintah Malaysia itu didakwa melanggar Undang-Undang Anti-Pencucian Uang dan UU Anti-Pendanaan Terorisme dan Perbuatan Melanggar Hukum di Pengadilan Johor Bahru pada Kamis (22/7).


    Pria 28 tahun itu diduga korupsi ketika menjabat sebagai ketua organisasi pemuda Bersatu sebelum keruntuhan pemerintahan koalisi Pakatan Harapan pimpinan mantan Perdana Menteri Mahathir Mohamad.


    Setelah Mahathir lengser tahun lalu, Syed keluar dari Bersatu dan bergabung dengan partai politik berbasis pemuda pertama di Malaysia, Ikatan Demokratik Malaysia (MUDA), di bawah koalisi Pakatan Harapan yang kini menjadi oposisi.\


    Menurut laporan The Star, Komisi Anti-Korupsi Malaysia mulai melakukan penyelidikan sejak Juni 2020 lalu setelah Syed melaporkan uang tunai miliknya sebesar 25 ribu ringgit hilang.


    Syed mengklaim bahwa uang tunai yang tersimpan di rumahnya di Petaling Jaya adalah milik dia dan orang tuanya.


    Tak lama setelah ditahan, Syed juga sudah melontarkan dugaan bahwa dakwaan ini bermotif politik agar ia mau mendukung PN menjelang masa sidang parlemen.


    Menurut Syed, ancaman-ancaman seperti ini telah berlangsung selama satu tahun dan sekarang "diperbarui."


    "Setiap kali ada pemungutan suara penting di parlemen, ancaman akan datang. Pada Juli, Desember, Januari, dan baru-baru ini sepekan sebelum parlemen bersidang," ucap Syed.cnnindonesia/nor

    Subjects:

    Internasional
  • No Comment to " Anwar Ibrahim Curiga Syed Saddiq Didakwa Jelang Parlemen Buka "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg