• Jaringan Listrik di Tanah Kuning Mulai Dibangun

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 01 Februari 2021
    A- A+
    Masyarakat di Dusun Tanah Kuning goro membersihkan lahan untuk prmbangunan jaringan listrik

    KORANRIAU.co,MERANTI- Listrik yang didambakan sejak puluhan tahun lalu oleh masyarakat Dusun Tanah Kuning, Desa Bokor, Kecamatan Rangsang Barat, Kepulauan Meranti, Riau akan segera terwujud. 


    Bahkan euforia atau kegembiaraan masyarakat ditunjukkan dengan melakukan gotong royong bersama untuk membersihkan lahan tempat pembangunan jaringan listrik di sana.


    Anggota DPRD Meranti asal Desa Bokor, Sopandi S Sos mengungkapkan bahwa sejak sepekan lalu, masyarakat di Tanah Kuning sudah mulai melakukan gotong royong bersama. Sopandi mengakui, masyarakat dusun yang berada di seberang Sungai Bokor tersebut sudah mendambakan listrik masuk sejak puluhan tahun lalu.


    "Masyarakat sangat gembira, ketika pihak PLN berencana membangun jaringan listrik di Tanah Kuning. Karena sebentar lagi, mereka sudah bisa menikmati listrik yang sudah didambakan sejak lama," ungkapnya, Senin (1/2/21).


    Diakui olehnya, jumlah masyarakat di Dusun Tanah Kuning sekitar 175 Kepala Keluarga (KK). Untuk penerangan selama ini hanya mengandalkan lampu pelita, atau menggunakan tenaga baterai aki.


    "Bagi yang memiliki ekonomi baik, menggunakan tenaga mesin diesel. Tapi tetap saja tidak maksimal dan masih dalam keterbatasan," ucapnya.


    Oleh karena itu, Anggota DPRD Dapil Rangsang Barat, Tebingtinggi Barat dan Rangsang Pesisir ini mengharapkan kepada pihak PLN agar dapat menggesa penyelesaian pembangunan jaringan listrik di Tanah Kuning. Sehingga bisa segera dialiri listrik nantinya.


    "Kami berharap sebelum bulan puasa listrik di Tanah Kuning sudah menyala. Karena saat itu kebutuhan akan listrik sangat tinggi dan penting sekali. Mudah-mudahan pihak PLN bisa merealisasikannya," harapnya.


    Kepala PLN Ranting Selatpanjang, Ferizal Sukri, melalui Supervesor Tekhnik, Nofri membenarkan akan dibangun jaringan listrik di Tanah Kuning. Jaringan yang dibangun yakni, Jaringan Tegangan Rendah (JTR).


    "Panjang jaringan yang kita bangun sekitar 2,5 kilometer. Saat ini, sudah mulai proses memasukkan material JTR ke Tanah Kuning," ujarnya.


    Terkait kapan akan bisa selesai, Nofri mengaku tidak mengetahuinya. Karena pekerjaan dilakukan oleh pihak ketiga.


    "Saat ini pengerjaan belum dimulai. Biasanya untuk pembangunan JTR tidak lama," tambah Nofri.


    Terkait target untuk memasukkan daya listrik ke Tanah Kuning, Nofri juga mengaku tidak tau. "Tetapi nantinya JTR di Tanah KUning akan dihubungkan dengan jaringan listrik yang ada di Desa Bokor. Tentunya dengan menyeberangi sungai," terangnya.Ahmad

  • No Comment to " Jaringan Listrik di Tanah Kuning Mulai Dibangun "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg