• Pekan Depan, Hasil Seleksi Calon Komisaris dan Direktur PT PIR Diumumkan

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Kamis, 14 Januari 2021
    A- A+


    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Setelah dilaksanakannya tes wawancara akhir terhadap para calon Komisaris dan Direktur PT Pengembangan Investasi Riau (PIR) Riau atau Riau Investment Corp (RIC), paling lambat pekan depan hasil seleksi akan diumumkan.



    Demikian dikatakan Kepala Biro Administrasi Ekonomi Setdaprov Riau, John Armedi Pinem, saat dikonfirmasi progres seleksi komisaris dan direktur salah satu BUMD milik Pemprov Riau itu."Senin atau Selasa depan, akan diumumkan,"terangnya.


    Namun pihaknya berharap hasil seleksi itu dapat diumumkan secepatnya. Akan tetapi, semua tergantung kebijakan Tim Panitia Seleksi (Pansel).


    Dia mengakui, saat ini sudah dilakukan tes wawancara akhir oleh Gubernur Riau H Syamsuar. Tes wawancara akhir itu dilakukan Gubri melalui video conference (Vidcom).


    Menurutnya, setiap jabatan Komisaris dan Direktur itu berisi tiga calon terbaik. Namun yang dipilih itu hanya satu orang saja.


    "Dari tiga calon masing-masing jabatan itu dipilih satu. Satu orang untuk jabatan Komisaris dan satu jabatan Direktur,"paparnya.


    Seperti diketahui, sejumlah calon Anggota Komsaris yang menjalani tes wawancara itu yakni, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kadisnakertrans) Riau H Jonli. Kemudian, Abdi Harro, Makmur, Nurul Amin dan Sahat Martin Philip.


    Semen untuk Calon Direktur antara lain, Adel Gunawan, Harizal, Imran. Lalu, Mohammad Taufik Hidayat dan Syafruddin Atan Wahid.nor




  • No Comment to " Pekan Depan, Hasil Seleksi Calon Komisaris dan Direktur PT PIR Diumumkan "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg