• Jasa Raharja Adakan Rapid Test Antigen di Terminal BRPS

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 30 Desember 2020
    A- A+


     

    PEKANBARU, KORANRIAU.co - Kepala Jasa Raharja Riau, Herry Kesuma, bersama Kepala BPTD Wil IV Riau Kepri, Andono dan Kadis Perhubungan Provinsi Riau,  Indra Putrayana serta pejabat ketiga instansi serta Staf Kepolisian dan TNI Hari Ini, Rabu, 30 Desember 2020 menyaksikan proses Rapid Test Antigen Covid-19 di Terminal BRPS Pekanbaru.

    Kegiatan ini dilakukan secara gratis bagi petugas, para agen dan kru armada angkutan umum di Terminal BRPS Pekanbaru. Rapid Test Antigen yang dimotori sekaligus dibiayai oleh PT Jasa Raharja Cabang Riau bertujuan untuk mencegah potensi penyebaran COVID-19 selama libur Natal dan Tahun Baru 2021.

    Kepala Cabang Jasa Raharja Herry Kesuma, menyampaikan bahwa Rapid Test ini sendiri sudah merupakan yang ke enam kali dilakukan di Terminal Oleh Jasa Raharja Riau. "Sesuai arahan pemerintah melalui kementerian agar sekarang ini yang dilakukan adalah Rapid Test Antigen demi memastikan pencegahan penyebaran Covid-19," ujar Herry Kesuma. 

    Lanjutnya, penyebaran covid-19 yang sangat massif saat ini terutama di tempat-tempat pelayanan umum cukup rentan dan Terminal sebagai tempat berkumpulnya orang dari berbagai tempat tentu saja menjadi perhatian khusus dalam pencegahan penyebaran covid-19.

    Kepala BPTD Wil IV Riau Kepri Andono menyampaikan terima kasih sebesarnya kepada Jasa Raharja atas kegiatan ini. "Dukungan Jasa Raharja selama ini sebagai mitra kerja yang sangat sinergi sudah memberikan peran yang besar dalam pencegahan penyebarann covid, dimana selain Rapid Test, juga penyediaan wastapel portable untuk cuci tangan, APD, obat obatan juga sarana prasarana terminal, termasuk spoanduk spanduk himbauan," ujar Andono. 

    Kadis Perhubungan Provinsi Riau, Indra Putrayana turut mendukung kegiatan yang sangat positif ini dan menyampaikan bilamana dalam hasil Rapid Test ditemukan confrmasi covid agar segera diberikan tindakan sesuai prokes. "Semoga dengan kegiatan ini kekhawatiran akan meledaknya pasien covid terutama pada mudik liburan Nataru tahun ini tidak terjadi," harapnya.

    PT Jasa Raharja sebagai perusahaan milik pemerintah yang mengelola Program Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang dan Program Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan memiliki kepentingan atas pelayanan yang baik terhadap pengguna terminal dan penumpang angkutan umum. 

    Selain pemberian perlindungan terhadap korban kecelakaan Jasa Raharja juga berkepentingan dalam mencegah dan menurunkan angka kecelakaan, sehingga semua factor penyebab timbulnya kecelakaan menjadi perhatian concern Jasa Raharja. (rid/rls)



  • No Comment to " Jasa Raharja Adakan Rapid Test Antigen di Terminal BRPS "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg