• Terus Bertambah, 118 ASN Pemprov Riau PositiF Covid-19

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 21 September 2020
    A- A+


    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Jumlah aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemprov Riau yang terkonformasi positif Covid-19 terus bertambah. Jika sebelumnya 106 orang, kali ini telah mencapai 118 orang.



    Informasi ini dikatakan Kepala Dinas Kesehatah Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir. Menurutnya, penambahan ASN yang terkonfirmasi positif ini dari hasil tracing kontak ASN positif sebelumnya, termasuk kepala Bappeda Riau, juga ikut terpapar Covid-19. 


    "Penambahan kasus positif yang terbaru di Bappeda 11 orang, dan Sekwan 2 orang. Di Bappeda kalau ada nambah 7 orang, termasuk kepala Bappeda,"katanya, Senin (21/9/2020).



    Mimi menyarankan untuk mengetahui data selengkapnya ada di BKD Riau."Data lengkap di BKD,"ulasnya lagi.


    Sementara berdasarkan data di BKD Riau menyebutkan, Inspektorat dan RSUD Arifin Achmad terbanyak kasus pasien terkonfirmasi positif, yakni sama-sama 18 orang, disusul Biro Hukum 10 orang, RSUD Petala Bumi 9 orang, Dinas Kesehatan 8 orang, Diskominfotik 7 orang, RSJ 7 orang, Sekretariat DPRD 8 orang, Bappeda Litbang 3 Orang. 


    Disnakertrans 2 orang, Biro Umum 2 orang, Dinas Kelautan dan Perikanan 2 orang, BKD Prov Riau 1 orang, BPKAD 1 orang, DP3AP2KB riau 1 orang, Disperindag kopukm 1 orang, DPMPTSP 1 orang, Biro Administrasi Pembangunan 1 orang, Biro Administrasi Pimpinan 1 orang, Satpol PP 2 orang, Bapenda 1 orang dan Dinas PUPRPKPP 1 orang, serta Bappeda 11 orang. 


    Terkait hal ini, Gubernur Riau H Syamsuar telah mengeluarkan Surat Edaran (SE), Nomor 279/SE/2020 tentang sistem kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dan non ASN pada masa adaptasi baru. Salah satu isinya seluruh pegawai dilingkungan Pemprov Riau mulai Work From Home (WFH) 75 persen dan bekerja di kantor sebanyak 25 persen.nor 



    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Terus Bertambah, 118 ASN Pemprov Riau PositiF Covid-19 "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg