• Covid-19, Pemko Hanya Targetkan PAD 60 Persen

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 08 Juni 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Untuk menghidupkan kembali perekonomian masyarakat, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru longgarkan pergerakan ekonomi. Hal itu mengingat sudah menyusut kasus Covid-19 di Kota Pekanbaru hingga saat ini.

    Hal itu diungkapkan oleh Wali Kota Pekanbaru, Firdaus bahwa pihaknya tengah mengambil ancang-ancang untuk refocusing penggunaan anggaran di APBD perubahan.

    "Saya sudah perintahkan ancang-ancang, bila kondisi ini (kasus Covid-19) turun terus, berarti biaya untuk Covid-19 mulai berkurang," ujar Firdaus, Senin (8/6/2020).

    Akan tetapi kata Firdaus, APBD yang sudah disusun sebelumnya tidak ada lagi. "Kita dapat saja 60 persen dari APBD kemarin sebanyak Rp2,6 triliun, itu sudah hebat," ucapnya.

    "Kalau kita sebutkan mendapatkan lebih dari seratus persen itu, itu pada saat kita punya seratus persen," lanjutnya.

    Namun, dalam kondisi Covid-19 saat ini, pihaknya mengaku belum bisa memastikan Pemko bisa mendapatkan pendapatan sebanyak itu. "Sekarang, kita belum tahu berapa bisa dapat. Kalau DKI bilang hanya bisa 50 persen," imbuhnya.

    "Jadi Kota Pekanbaru belum bisa, karena kita masih berharap melalukan penerimaan-penerimaan dengan inovasi-inovasi," ungkapnya.

    Untuk menunjang itu jelas Firdaus, pihaknya mulai melonggarkan ekonomi. Menurutnya, dengan ekonomi bergerak, maka pajak akan masuk, dengan begitu PAD Kota Pekanbaru pun juga bertambah.

    "Ekonomi bergerak, pajak masuk. Kalau kita ketat-ketat terus, ekonomi tidak bergerak, masyarakat sengsara Pemko pun juga tidak dapat apa-apa. Karena mengamankan, menyelamatkan jiwa dan nyawa manusia adalah utama," jelasnya.

    Namun, apabila penyebaran Covid-19 cenderung naik, pihaknya secara tegas mengatakan akan berbalik ke PSBB lagi. "Kalau penyebaran naik atau muncul lagi, kita akan PSBB lagi," tegasnya.

    Maka dari itu, pihaknya mengimbau agar bersama-sama mengawal, sehingga Kota Pekanbaru kembali ke zona aman lagi.Rahmat
  • 1 komentar to ''Covid-19, Pemko Hanya Targetkan PAD 60 Persen"

    ADD COMMENT
    1. QQHarian Hadirkan Promo Yang lagi HOT Banget neh. Ansuransi Modal Awal 100% Full klaim gak pake RIBET serba AUTO Dan masih banyak Promo lain antaranya yang juga lagi HOT EXTRA BONUS 200% guys. Untuk info lebih lanjut bisa hub cs kami di livechat atau Wa : +6287886603026 atau bisa cari/search di google ya guys.

      BalasHapus

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg