• Pemprov Riau Tunggu Juknis Pusat Soal Insentif Tenaga Medis Covid-19

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Jumat, 10 April 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Kendati telah menyiapkan anggaran, namun Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau masih menunggu petunjuk teknis (Juknis) dari pemerintah pusat untuk insentif tenaga medis yang menangani pasien Covid-19.

    "Anggaran untuk insentif bagi tenaga medis itu telah kita siapkan. Hanya saja, saat ini kita masih menunggu Juknis dari pusat, yang insya Allah minggu depan sudah dikeluarkan,"kata Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau H Yan Prana, Jumat (10/4/20) di Pekanbaru.

    Menurutnya, Juknis itu sangat penting sebagai pedoman bagi Pemprov Riau sebelum mendistribusikannya ke tenaga medis. Sehingga, tenaga medis yang menerima itu, benar-benar garda terdepan dalam menangani langsung pasien Covid-19.

    "Jadi dokter yang kita beri itu, memang yang menangani pasien Covid-19, bukan dokter penyakit lain seperti jantung atau sebagainya. Demikian juga dengan perawatnya yang termasuk dalam garda terdepan,"jelas Yan Prana.

    Selain itu kata Yan, tim garda terdepan yang juga perhatian Pemprov Riau itu adalah, para supir ambulance yang membawa pasien atau jenazah korban Covid-19. Termasuk para cleaning service (CS) di rumah sakit yang khusus menangani pasien Covid-19.

    "Para supir ambulance dan cleaning service itukan rentan juga terpapar virus Corona ini. Karena mereka langsung berhadapan dengan pasien dan ini juga harus menjadi perhatian Pemprov Riau,"ungkapnya.

    Diwartakan sebelumnya, Gubernur Riau H Syamsuat telah mengalokasikan anggaran insentifi untuk Tim Medis Covid-19 sebanyak Rp20,9 miliar. Rinciannya, insentif dokter sebesar Rp7,7 miliar. Kemudian perawat, tenaga kesehatan dan tenaga penunjang lainnya yang terlibat penanganan pasien Covid-19 sebesar Rp13,2 miliar.

    Insentif itu diberikan selama tiga bulan, terhitung Maret, April dan Mei. Terkait data tim medis penerima insentif itu akan diseleksi oleh Dinas Kesehatan (Diskes) Riau berdasarkan Jukni dari Kemenkes RI.nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Pemprov Riau Tunggu Juknis Pusat Soal Insentif Tenaga Medis Covid-19 "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg