• BEM UIR-DPRD Riau Diskusi Mengatasi Covid-19

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 20 April 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU -Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Riau (BEM UIR) menggelar Diskusi Santai Daring (DISARING) dengan DPRD Riau.  Kegiatan ini dengan tema “Langkah DPRD Riau dalam memutus mata rantai penyebaran covid-19”.

    Ketua DPRD Riau Indra Gunawan, EET dinobat sebagai nara sumber yang  dipandu oleh Wakil Presiden Mahasiswa UIR Randa Achmad.  Kegiatan dilakukan via online live di Instagram resmi bem_uir  pada pukul 20.00, Sabtu (18/4).

    Disampaikan Indra Gunawan Eet, diskusi ini fokus dalam pembahasan soal bagaimana upaya DPRD Riau dalam memutuskan mata rantai penyeberan pandemi covid-19.  "Penetapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB)  di Kota Pekanbaru, akan lebih kuat bila diikuti daerah penyanggah membentuk juga PSBB," katanya, Senin (20/0/2020).

    Daerah penyanggah yang dimaksud menurut Indra adalah daerah yang berbatasan dengan Kota Pekanbaru seperti Kampar, Pelalawan, Siak, Bengkalis dan Dumai.  "Penanganan covid-19  pemerintah provinsi Riau sudah menganggarkan Rp 399 Milyar (tahap ke-2) di luar dari bantuan pusat," katnya juga.

    Disampaikan lagi, dana  tersebut akan disalurkan kepada masyarakat yang terdampak Covid -19 dalam bentuk bantuan Rp 300.000 per bulan selama jangka waktu  tiga bulan.  Untuk mendapatkannya dapat melapor kepada Dinas Sosial, yang nantinya pendaftaran ini akan dilakukan melalui online.

    "Ketua RT agar dapat mendata warganya yang layak untuk mendapatkan bantuan ini.  Ia juga menegaskan, Gubernur Riau melalui Dinas Sosial agar mengalokasikan selambat-lambatnya akhir bulan ini," katanya lagi.

    Dijelaskan juga, pihak DPRD Riau juga sudah mengalihkan anggaran perjalanan dinas ke luar negeri dialokasikan ke penanganan Covid-19 sebesar  Rp 16,3 Milyar.  Serta angaran mobil dinas pimpinan DPRD juga dialihkan untuk penanganan Covid-19 sebesar Rp 10,2 Milyar.

    "Selain kedua anggaran  itu, anggaran-anggaran lainnya juga sudah dialokasikan untuk penaganan Covid-19  dengan total Rp 24 Miliar.  Apabila Pandemi Covid-19 ini,hingga Juni mendatang belum stabil maka pemerintah,dan DPRD siap untuk menganggarkan Rp 600-800 Milyar untuk penanganan Covid-19 (untuk tahap ke 3)," sebutnya.

    Kemuduan pihak DPRD Riau juga menyambut baik, Mahasiswa UIR telah membuat tim relawan untuk menangani Covid-19 ini dan berharap dapat bersinergi bersama DPRD Riau.. "Kita sambut baik atas dibentuknya tim relawan oleh Mahasiswa UIR dalam upaya pencegahan Covid-19 di Riau.  Juga siap membantu tim relawan dari UIR," turup Indra.Ismet

    Subjects:

    Student
  • No Comment to " BEM UIR-DPRD Riau Diskusi Mengatasi Covid-19 "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg