• Anak Bupati Rohil Diduga Aniaya Warga

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Kamis, 13 Februari 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU-Diduga telah melakukan penganiayaan terhadap seorang warga hingga korban masuk rumah sakit, As (33) yang merupakan anak dari Bupati Rokan Hilir, terpaksa harus berurusan dengan polisi. Ia diamankan di Mapolsek Tampan setelah petistiwa penganiayaan itu terjadi.

    Kejadian itu dibenarkan juga oleh Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya. Menurutnya peristiwa itu sendiri terjadi di Jalan HR Soebrantas tepatnya di parkiran belakang Hotel Mona, Kelurahan Tuah Karya, Kecamatan Tampan, Pekanbaru, Kamis (13/02/19) pukul 00.30 WIB dinihari.

    "Benar, terduga pelaku inisial As. Sudah diamankan di Polsek (Tampan) dan masih dilakukan pemeriksaan," ujarnya menjawab riauterkini.com.

    Masih kata Nandang, penganiayaan tersebut dilakukan oleh terduga pelaku bersama dua rekannya. Atas kejadian itu, korban pun mengalami luka parah dan harus dilarikan ke RS Santa Maria untuk mendapat perawatan. Namun pelaku dan rekannya berhasil diamankan polisi untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

    Sementara mengenai pemicu terjadinya penganiayaan yang dialami korban, Nandang belum bisa menjelaskannya lebih detail. Pasalnya korban belum bisa dimintai keterangan karena masih menjalani penanganan medis. Sedangkan terduga pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif.

    "(pelaku) masih diperiksa. Korban juga masih menjalani perawatan. Kita tunggu hasil pemeriksaan dulu," tutupnya.rtc/nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Anak Bupati Rohil Diduga Aniaya Warga "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg