• Tim Pansel Tes Wawancara 11 Calon Direksi BRK

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 27 November 2019
    A- A+


    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Tim Pansel jabatan PT Bank Riau Kepri (BRK), melakukan tes wawancara terhadap 11 calon Direktur Operasional dan Direktur Dana dan Jasa, Rabu (27/11/19) di Menara Dang Merdu.

    Ketua Tim Pansel PT BRK H Ahmadsyah Harrofie yang langsung memimpin tes wawancara tersebut."Ada lima orang dari Tim Pansel sebagai penguji,"katanya.

    Dia menyebutkan, satu persatu dari 11 calon Direksi dipanggil untuk membeberkan tulisan makalah di hadapan penguji."Materi yang ditanyakan terkait makalah yang mereka buat sebelumnya,"terang Ahmadsyah.

    Selain memaparkan materi makalah yang dibuat para calon lanjut Ahmadsyah, pihaknya juga mempertanyakan visi-misi mereka terkait pengembangan perbankan."Kita ingin tau juga sejauh mana pengalaman, keahlian, integritas, moral, kepemimpinan, ke-Pemdaan, kemauan dan dedikasi,"ulas Ahmadsyah.

    Sebelumnya, para calon telah membuat materi dengan beragam tema. Diantaranya terkait, strategi Peningkatan Kinerja PT BRK, Potensi bisnis PT BRK, Digital Banking. Kemudian tentang optimalisasi SDM dan sumber daya insani, Service excellent dan governance, Risk dan Copliance (GRC).

    11 calon Direktur Operasional dan Direktur Dana dan Jasa yang mengikuti tes wawancara ini diantaranya, Denny Mulya Akbar, Ikhwan,Nusyirwan,Said Syamsuri dan Tugiantoro, Afrid Wibisono, Andi Mulya, Khaerul Fata, Muhammad Jazuli, M.A Suharto dan Yuharman.nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Tim Pansel Tes Wawancara 11 Calon Direksi BRK "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg