• Popnas 2019, Riau Belum Raih Medali Emas

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 20 November 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Kontingen Riau pada Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2019 dilaksanakan di Provinsi DKI dan Jawa Barat, hingga kini belum juga meraih medali emas.

    Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau, Doni Aprialdi, bahwa  kontingen Riau baru mendapatkan perak dan perunggu."Sementara belum mendapatkan medali emas. Kita sedang berjuang untuk meraih medali emas," ujar Doni melalui selularnya, Rabu (20/11/2019).

    Meski belum ada yang meraih medali emas, pihaknya masih berharap dan optimis dari cabang olahraga yang di pertandingkan di Popnas.

    "Silat masih ada, dayung masih ada, renang insya Allah. Dan untuk renang baru mulai hari ini, jadi belum ada perolehan medali. Saat ini kita sudah meraih tiga perak dan dua perunggu," sebutnya.

    Medali tersebut diraih dari tiga cabang olahraga di antaranya cabang olahraga karate, atletik dan angkat besi.Menurutnya, peluang meraih atlet pelajar Riau meraih medali emas masih ada. Karena dari 13 cabang olahraga yang dipertandingkan masih berlanjut dan belum ada yang selesai.

    Diketahui juga, tiga medali perak kontingen Riau tersebut diraih oleh dua di antaranya Jessica Tety Debora dan M Duski Mubaraq di kelas +76 kilogram putra. Sedangkan satu perak lagi diraih oleh M Z Fadila dari cabang olahraga atletik.

    Kemudian untuk dua perunggu diraih oleh Dzaky Hanafi dari cabang olahraga atletik dan Nabila Ramadhani dari angkat besi.Dengan perolehan medali sementara Popnas 2019, kontingen Riau menempati urutan ke-21 dari 34 Provinsi se-Indonesia.Rahmat

    Subjects:

    Olahraga
  • No Comment to " Popnas 2019, Riau Belum Raih Medali Emas "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg