• Empat Hari Diperbaiki, Jalan Rigit di Inhu Rusak Lagi

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 27 November 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,RENGAT- Baru empat hari setelah dicor dan belum pernah digilas, proyek Rigit di jalan Aski Aris Rengat sudah retak dan rusak.

    Pengawas kegiatan dari Dinas PUPR Pemprov Riau Nanda membenarkan dibeberapa titik badan jalan Rigit yang baru dicor Kamis pekan kemarin ada pecah-pecah.

    "Benar ada tujuh segmen yang retak - retak dikali lima meter berarti volume yang rusak mencapai tujuh meter,"kata Nanda, Rabu (27/11).

    Manurut Nanda,  rigit baru dicor pada hari Kamis (21/11) pekan kemarin dan diketahui ada yang pecah hingga ke lapisan dasar pada saat melakukan ofname bersama tim pada hari Senin (25/11) kemarin.

    "Kami bersama Konsultan sudah sepakat tidak diterima kecuali dibongkar dan dicor ulang. Volume Rigit yang harus dibongkar dan dicor ulang sebanyak tujuh segmen dikali lima meter per segmen," sambung Nanda via seluler.

    Dijelaskan, proyek Rigit di Jalan Aski Aris kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) bersumber dari APBD I Pemprov Riau tahun anggaran 2019 melalui Dinas PUPR sebesar Rp 6.342.897.028.60 kepada PT Kapurindo asal Rengat.

    Sayangnya Konsultan Pengawas dari PT Wandra Cipta Enginering Konsultan, Sadak, Ouner PT Kapurindo, Asun alias Mastur dan Dirut Heri dikonfirmasi lewat SMS, WattShap tidak direspon.

    Terkait proyek yang didanai dari APBD Riau dan diduga asal jadi, Kepala Inspektorat Pemprov Riau Evandes Fajri mengatakan akan melakukan riksa setelah proyek sudah FHO.

    "Sekarang masih dalam tahap masa pelaksanaan sehingga pengawasannya masih dalam ranah konsultan dan Satker terkait," jawab Evandes.

    Sepengetahun Kepala Inspektur itu setiap proyek diatas lima Miliyar tidak lepas dari pengawasan BPKP. "Kalau sudah diatas lima miliar pengawasan dari BPKP pasti ada ditambah lagi tim TP4D yang dikoordinir Kejati Riau," paparnya.Sandar Nababan

  • No Comment to " Empat Hari Diperbaiki, Jalan Rigit di Inhu Rusak Lagi "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg