• Meriahnya Iven 'Paso Budaya' Kuala Alam Bengkalis

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Minggu, 06 Oktober 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,BENGKALIS- Seribuan masyarakat tampak antusias menikmati pameran 'Paso Budaya' yang  digelar di Desa Kuala Alam, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Sabtu (5/10/19) malam.

    Betapa tidak, kegiatan yang dilaksanakan setahun sekali ini menyajikan beragam produk dan budaya khas Melayu. Mulai dari kuliner, kerajinan tangan, hiburan seni budaya tradisional dan lainnya.

    "Paso Budaya ini memang suatu kegiatan yang sangat positif. Kita melihat antusias masyarakat yang luar biasa, tidak hanya masyarakat desa ini tetapi dari luar,"ungkap Sekretaris Kecamatan Bengkalis, Rafli Kurniawan.

    Menurutnya kegiatan ini mampu meningkatkan ekonomi pedesaan, dengan banyak warga yang menjajakan kuliner khasnya masing-masing. Selain itu, PAso Budaya juga sebagai ajang melestarikan kearifian lokal.

    "Kalau kita lihat dari sudut pandang kearifan lokal, di sini ade potensi mangrove, komunitas yang bergerak di bidang kreatifitas kerajinan-kerajinan dan juge kuliner. Kita berharap iven ini dijadikan potensi Desa Kuala Alam ini untuk dipatenkan dan menjadi desa ini sendiri,"harapnya.

    Dia juga mengapresiasi peranan pemudan setempat yang mampu menggelar iven ini. Menurutnya, saatnya generasi milenial menggali potensi destinasi wisata yang ada.

    "Bisa menggali potensi yang ada di desa ini. Sehingga desa-desa yang ada di Kecamatan Bengkalis menjadi ikon destinasi wisata bagi masyarakat lokal maupun manca negara,"ulasnya.

    Hal senada juga diungkapkan Nuryani, salah seorang peserta pameran Paso Budaya. Iven ini menurutnya sebagai wadah menampilkan kreatifitas masyarakat.

    Dia sendiri menjajakan berbagai produk kerajinan tangan dari limbah sampah plastik, seperti bunga dan lainnya. Bahkan produk-produknya itu telah mendapat penghargaan dari berbagai lomba di Kabupaten Bengkalis.Junaidi

    Subjects:

    Wisata
  • No Comment to " Meriahnya Iven 'Paso Budaya' Kuala Alam Bengkalis "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg