• Gubri Kunjungi Pulau Terluar Provinsi Riau

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Rabu, 23 Oktober 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co,BENGKALIS- Gubernur Riau H Syamsuar didampingi Ketua TP PKK Riau Hj Misnarni Syamsuar melakukan kunjungan kerja (kunker) ke pulau terluar di Provinsi Riau, yakni di Kecamatan Rupat Utara, Kabupaten Bengkalis, Rabu (23/10/19).


    Adapun agenda Syamsuar di pulau yang berbatasan langsung dengan Malaysia, menghadiri acara budaya Mandi Safar 2019 di Pantai Tanjung Lapin, Desa Tanjung Punak, Kecamatan Rupat Utara.


    Usai acara budaya Mandi Safar, Syamsuar menandatangani prasasti peresmian tower PLN 20 Kilovolt (KV) di Rupat.


    Setelah itu, Syamsuar melakukan peninjauan kegiatan remaja Genre Daerah Terluar, Perbatasan dan Kepulauan (DTPK), dalam rangka Hari Remaja International.


    Turut hadir Pj Sekdaprov Riau Ahmad Syah Harrofie, Bupati Bengkalis Amril Mukminin, Ketua TP PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni, Asisten II Heri Indra Putra, Staf Khusus Bupati Isa Selamat, sejumlah kepala dinas Pemkab Bengkalis.nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Gubri Kunjungi Pulau Terluar Provinsi Riau "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg