• Audiensi dengan SMA Olahraga, PODSI Bahas Soal Penghapusan Cabor Dayung

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 25 Februari 2019
    A- A+

    KORANRIAU.co, PEKANBARU - Terkait penghapusan cabang olahraga (Cabor) dayung di SMA Olahraga Provinsi Riau, Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Pekanbaru dan Riau dengan SMA Olahraga akan lakukan audiensi.
    Hal itu dikatakan Ketua PODSI Kota Pekanbaru Agus Triono. Disampaikannya, pihaknya bersama PODSI Riau akan membicarakan hal terkait penghapusan Cabor Dayung oleh SMA Olahraga.
    "Kita akan atur jadwalnya kapan bisa bertemu langsung dengan Kepala Sekolah SMA Olahraga," kata Agus, Senin (25/2/2019).
    Kapan waktunya belum dipastikannya, namun dalam pertemuan nanti, pihaknya juga turut melibatkan Pengurus Provinsi (Pengprov) PODSI Riau, kemudian KONI Kota dan juga KONI Riau.
    Diketahui sebelumnya, dihapusnya Cabor Dayung dari pembinaan SMA diketahui setelah tersebarnya pamflet penerimaan siswa baru oleh SMA Olahraga tahun ajaran 2019/2020. Dimana, pada pamflet tersebut tidak ada lagi Cabor Dayung dalam daftar penerimaan siswa tersebut.
    Aan Azhari selaku pelatih dayung di SMA Olahraga tersebut mengakui bahwa, Cabor Dayung dihapuskan dalam pembinaan atlet di SMA Olahraga. Dihapuskannya Cabor Dayung oleh SMA Olahraga kata Aan, dengan alasan karena Cabor Dayung tidak berprestasi dan menggunakan anggaran yang cukup banyak.
    "Terkait penghapusan Cabor Dayung tersebut, setelah saya berkoordinasi dengan Kepala Sekolah, beliau ingin bertemu dan membicarakannya dengan Pengprov dan Pengkot PODSI serta KONI," ungkapnya.
    Untuk waktu, kata Aan belum dipastikannya kapan. Namun pihak sekolah akan segera melakukan audiensi terkait penghapusan Cabor Dayung tersebut dengan KONI dan pengurus PODSI. Begitu juga sebaliknya. (RAHMAT HIDAYAT)

  • No Comment to " Audiensi dengan SMA Olahraga, PODSI Bahas Soal Penghapusan Cabor Dayung "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg