• WR 1 Unilak Ditetapkan Sebagai Timsel KPU Riau

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Kamis, 01 November 2018
    A- A+

    Dr.Junaidi (empat dari kanan) berfoto bersama dengan anggota Tim Seleksi KPU Riau saat dilantik di Jakarta.


     

    KORANRIAU.co, Pekanbaru -- Wakil Rektor I Universitas Lancang Kuning, Dr Junaidi  bersama Rektor UIN Suska Riau dipercaya menjabat sebagai Tim Seleksi Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi Riau. Terpilih sebagai ketua yaitu Prof Dr Akhmad Mujahidin yang dibantu empat anggotanya.

     

    Dr Junaidi bersama dengan Prof DR Akhmad Mujahidin MA dan 3 orang anggota tim seleksi yaitu Dr Febri Yuliani SSos MSi selaku sekretaris tim, Dr Mexsasai Indra SH MH, dan Dr Elviandri SHi MHUM dilantik pada Rabu (31/10/2018) di Jakarta.

     

    Saat dihubungi Dr Junaidi mengatakan dalam waktu dekat tim akan melakukan rapat perdana. Dalam rapat, akan dibahas segala hal yang berkaitan dengan teknis pemilihan. Selain itu juga akan bersilaturahim dengan Plt Gubernur Riau, DPRD Riau, Polda Riau, Kejati Riau, dan lainnya.

     

    “Hari Jumat itu kita akan rapat menentukan jadwal tahapan pemilihan, termasuk untuk tes CAT, psikologi, kesehatan dan wawancara,” jelasnya.

     

    Dalam menjalankan tugasnya, tim seleksi diberi waktu selama 90 hari atau 3 bulan untuk memilih calon anggota KPU. Nantinya 10 nama akan dikirim ke KPU pusat, dan di pusat akan diseleksi lagi menjadi lima nama anggota KPU periode 2018-2013.

     

    “Dalam berkerja, tim seleksi akan bekerja profesional, prosedur dan independen, dan tidak akan bisa diintervensi oleh pihak manapun,” Sebut Dr Junaidi. (Humas Unilak)

    Subjects:

    Riau
  • No Comment to " WR 1 Unilak Ditetapkan Sebagai Timsel KPU Riau "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg