• Terkait Seleksi CPNS Riau, PLT Gubri: Tunggu Kebijakan Baru

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 13 November 2018
    A- A+
    KoranRiau.co, Pekanbaru -- Menanggapi sedikitnya jumlah pelamar CPNS Pemerintah Provinsi Riau yang lulus seleksi kompetensi dasar (SKD) beberapa waktu lalu, Plt Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim menyebutkan pihaknya masih menunggu kebijakan baru dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) RI.

    "Kita memang membutuhkan orang-orang yang benar mampu. Tapi formasi yang kita butuhkan masih belum mencukupi, kita tunggu kebijakan baru Pemerintah pusat. Mudah-mudahan bisa memihak kepada kita,” kata Wan Thamrin, Senin (12/11/2018).

    Sebanyak 254 orang dari 8.180 peserta dinyatakan lulus uji passing grade seleksi CPNS 2018 Pemprov Riau. Dari jumlah peserta yang lulus tersebut, masih terdapat jumlah formasi yang tidak memenuhi syarat yakni 103 formasi, sesuai dengan penerimaan formasi yang di tetapkan Pemprov Riau sebanyak 357 formasi.

    Kepala BKD Riau Ikhwan Ridwan mengatakan, untuk memenuhi formasi yang tidak terpenuhi tersebut, pihaknya akan berkoordinasi dengan KemenPAN-RB.

    “Dari hasil ujian yang lulus passing grade hanya 254 orang. Jadi masih ada 103 formasi lagi yang belum terpenuhi. Nanti akan kita koordinasikan lagi dengan pusat, apakah bisa ditambah lagi sesuai dengan hasil ujian, atau hanya cukup di formasi yang lulus saja,” kata Ikhwan.

    Dijelaskan Ikhwan, peserta yang mengikuti ujian CPNS Pemprov Riau tahun 2018 ini banyak yang tidak memenuhi syarat. Untuk menentukan syarat-syarat passing grade harus sesuai dengan tiga kategori penilaian yang telah ditetapkan. Nilai maksimumnya adalah 500. Nilai ambang batas SKD CAT seleksi CPNS 2018 berdasarkan Permenpan Nomor 22 Tahun 2017 adalah 75 untuk TWK, 80 untuk TIU, dan 143 untuk TKP. (desma)

    Subjects:

    Riau
  • No Comment to " Terkait Seleksi CPNS Riau, PLT Gubri: Tunggu Kebijakan Baru "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg