• Bulan Sabit Merah Palestina Minta Dunia Desak Israel Setop Serang Gaza

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Sabtu, 04 November 2023
    A- A+



    KORANRIAU.co-  Organisasi Bulan Sabit Merah Palestina (Palestine Red Crescent Society/PRCS) mendesak masyarakat dunia untuk turun tangan dan melindungi warga sipil serta tim medis dari serangan Israel di Jalur Gaza.


    Pernyataan tersebut dikeluarkan pada Sabtu (4/11) usai Israel mengakui telah menargetkan sebuah ambulans dalam konvoi medis di dekat Rumah Sakit Al-Shifa di Kota Gaza.

    Menurut Kementerian Kesehatan Gaza, 15 orang tewas dan 60 lainnya terluka dalam serangan ambulans itu. Di antara korban tersebut adalah dua orang petugas medis.

    "Petugas medis Shadi Al-Taif mengalami luka pecahan peluru ringan di kaki dan memar, sementara pengemudi ambulans, Ahmad Al-Madhoon, mengalami memar di dada dan kepanikan yang luar biasa," kata pihak PRCS dalam pernyataan itu, melansir CNN.

    Israel mengklaim menargetkan ambulans tersebut karena digunakan oleh Hamas.

    Sementara itu, pihak PRCS mengatakan bahwa serangan tersebut secara langsung menghantam ambulans Kementerian Kesehatan dan merusak ambulans milik PRCS lainnya, yang membawa seorang wanita berusia 35 tahun yang terluka dalam kondisi kritis.


    "[PRCS] menekankan bahwa dengan sengaja menargetkan personel medis merupakan pelanggaran berat terhadap Konvensi Jenewa dan kejahatan perang," lanjut bunyi pernyataan tersebut.

    PRCS juga menyebut serangan Israel telah menewaskan empat staf ambulans PRCS yang sedang bertugas, melukai 21 staf dan sukarelawan, serta membuat delapan ambulans tidak dapat beroperasi sejak 7 Oktober.
    cnnindonesia/nor

    Subjects:

    Internasional
  • No Comment to " Bulan Sabit Merah Palestina Minta Dunia Desak Israel Setop Serang Gaza "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg