• Wujudkan Kota Dumai Bersih, BRK Syariah Bantu Pengadaan Angkutan Sampah

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Senin, 10 Oktober 2022
    A- A+

     




    KORANRIAU.co,DUMAI – Program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda) kembali digulirkan kepada Pemerintah Kota Dumai. Program CSR dimaksud yakni bantuan berupa 5 Unit Motor HTM Pengangkut Sampah dan 2 kontainer sampah (Bin) untuk mendukung Pemko Dumai mewujudkan Kota Dumai yang bersih. 


    Penyerahan sarana angkutan sampah ini diberikan secara simbolis oleh Direktur Utama BRK Syariah Andi Buchari kepada Walikota Dumai H. Paisal, SKM., MARS di Kantor Camat Dumai Timur, Kota Dumai, Senin (10/10/2022) pagi. 


    Dalam kesempatan yang sama juga Direktur Utama BRK Syariah Andi Buchari juga menyerahkan langsung bantuan Jam Digital kepada pengurus Masjid Baiturrahim Kota Dumai. 


    Dalam sambutannya Walikota Dumai H. Paisal, SKM., MARS. mengharapkan kepada seluruh Kecamatan dan Kelurahan untuk lebih memaksimalkan alat transportasi yang telah diberikan BRK Syariah untuk terciptanya Hikmat Kebersihan yang merupakan unjung tombak Kota Dumai.


    “mohon, kita lebih maksimalkan kinerja untuk Hikmat Kebersihan dan kami mohon juga terus  berkordinasi antara DLH, Camat, Lurah dan Petugas Relawan kita” sambut Paisal.


    Bantuan Kontainer sampah (Bin) ini rencananya akan diletakkan di tempat-tempat strategis di lingkungan Kota Dumai Timur, sementara untuk 5 unit Motor HTM akan langsung menjemput sampah dari rumah ke rumah sehingga kebersihan lingkungan selalu terjaga dan masyarakat akan hidup sehat. 


    Dirut BRK Syariah, Andi Buchari menyampaikan pada tahun 2021 BRK Syariah saat masih Bank Konvensional juga telah merealisasikan 5 (lima) Unit Motor Viar Roda 3 untuk mengangkut sampah dan 40 (empat puluh) unit etalase. Dengan harapan, tahun depan (2023) BRK Syariah kembali menggulirkan program CSR untuk Pemko Dumai yang manfaatnya akan dinikmati oleh masyarakat. 


    “Terimakasih kepada Bapak Walikota Dumai yang telah menerima serta mempercayakan BRK Syariah dalam pelayanan jasa perbankan di lingkungan Pemko Dumai. Sarana angkutan sampah untuk kota Dumai juga pernah digulirkan pada tahun lalu melalui Program CSR yaitu 5 (lima) Unit Motor Viar Roda 3 Pengangkut Sampah, kemudian juga 40 (empat puluh) unit etalase” sambung Andi


    Turut menghadiri kegiatan tersebut Ketua DPRD Kota Dumai Bapak Suprianto, Kepala BPKAD Kota Dumai Bapak Yufrizal, Kepala DLHK Kota Dumai Ibu Dalmeria, Kepala DMPTSP Kota Dumai Bapak Hendra, Ketua Forum TJSP Kota Dumai Bapak Ridarmin, Pemimpin Divisi Sekretariat Perusahaan BRK Syariah Edi Wardana, Pemimpin Cabang Dumai BRK Syariah Emy Pratama, Pemimpin Bagian Investor Relation BRK Syariah Ika Irawan, Camat Sekota Dumai, Kelurahan Sekecamatan Dumai Timur, serta tamu undangan lainnya.rls/nor


  • No Comment to " Wujudkan Kota Dumai Bersih, BRK Syariah Bantu Pengadaan Angkutan Sampah "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg