• Hari Pertama PSBB Pekanbaru, Toko Tekstil di Jalan HOS Cokroaminoto

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Sabtu, 18 April 2020
    A- A+

    KORANRIAU.co,PEKANBARU- Satu unit Toko tekstil di Jalan HOS Cokroaminoto, Kecamatan Pekanbaru Kota, terbakar pada hari pertama penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) Jumat (17/4/20) malam.

    "Kerugian materil ditaksir lebih kurang Rp3 miliar," ujar Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya, melalui Kasubag Humas, Ipda Budhia Dianda.

    Ruko yang terbakar adalah Toko UD Setia Abadi. Ruko tiga lantai itu mulai dilalap si jago merah sekitar pukul 20.00 WIB. "Ruko menjual perlengkapan menjahit," kata Budhia.

    Kebakaran pertama kali diketahui warga yang melintas di Jalan HOS Cokroaminoto. Warga melihat asap tebal dan api di dalam ruko di lantai dasar dan memberitahu warga lainnya untuk memadamkan api.

    Tak lama berselang, lima unit mobil pemadaman kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru tiba di lokasi kejadian untuk memadamkan api. "Api berhasil dipadamkan sekitar pukil 21.30 WIB," kata Budhia.

    Petugas pemadam kebakaran agak kesulitan memadamkan api karena ruko milik Romel Chandra (45) terkunci dari dalam. Saat itu pemilik sedang berada di rumahnya di Jalan Bandeng.

    "Kondisi ruko dalam keadaan terkunci pintu folding gate, dan ditambah pagar teralis besi. Tidak ada penjaga atau orang yang tinggal di dalam ruko," jelas Budhia.ck/nor

    Subjects:

    BERITA UTAMA
  • No Comment to " Hari Pertama PSBB Pekanbaru, Toko Tekstil di Jalan HOS Cokroaminoto "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg