• Unilak dan Pemkab Rohil Jalin Kerjasama Bidang Pendidikan

    E d i t o r: redkoranriaudotco
    Published: Selasa, 02 Februari 2021
    A- A+


    KORANRIAU.co,PEKANBARU-Universitas Lancang Kuning (Unilak) Provinsi Riau, menjalin kerjasama dengan pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (rohil) yang dituangkan dalam nota kesepahaman/Memorandum of Understanding (MoU). Kerjasama ini ditandatangani oleh Rektor Unilak Dr. Junaidi.SS.M.Hum dengan Bupati Rohil, Suyatno, Selasa (2/01/2021) di Gedung Rektorat Unilak.


    Penandatanganan kerjasama juga dilanjutkan dengan memorondum of Agreement (MoA) antara Bupati Rohil dan Direktur Pascasarjana Unilak Prof,Dr.Syafrani, dan disaksikan jajaran kepala dinas, Asisten I Asisten II, dan Kabag di lingkungan Pemkab Rohil. 


    Adanya kerjasama ini merupakan bukti nyata sinergi antara dunia pendidikan dan pemerintah kabupaten Rohil untuk meningkatkan mutu pendidikan di Riau khususnya di Rokan Hilir, dan juga peningkatan sumber daya manusia masyarakat  dan ASN.


    Rektor Unilak, Dr. Junaidi dalam sambutanya mengucapkan, terima kasih kepada pemerintah Rohil yang siap membangun mitra dengan Unilak dalam memajukan pendidikan di Riau.


    "Alhamdulillah ini bukti gerak cepat tim pascasarjana Unilak yang beberpa lalu melakukan kunjungan ke Rohil, dan saya apresiasi. Tentu saja sinergi ini dapat kita lakukan lebih cepat. Kerjasama dengan Rohil sudah sejak lama ada dilakukan tahun 2000 dulu, banyak ASN di Rohil dan masyarakat Rohil yang merupakan alumni Unilak.'' ujar Rektor. 


    Dijelaskan oleh Rektor, kerjasama ini mempererat lagi dan sekarang dimudahkan dengan adanya teknologi, jalan tol yang lebih cepat ke Rohil maupuan ke Unilak. Saat ini akses ke Bagan dekat dan mempersingkat waktu. Secara emosional Unilak dan pemkab Rohil sangat dekat. " Kerjasama bisa berkaitan dengan guru guru, ASN melanjutkan kuliah ke S2 Unilak, kami akan melayani dengan sebaik-baiknya, percayalah bahwa dengan S2 insyallah akan lebih baik karirnya kedepan."


    Alhmadulillah tiba di Unilak disambut baik dan mudah-mudahan apa yang menjadi niat kita, Allah akan mengabulkanya. ujar Bupati Rohil Suyatno mengawali sambutan. Disebutkannya adanya MoU ini adalah angin segar bagi Rohil.  " Ini membawa angin segar bagi kami (Rohil) untuk memajukan sumber daya manusia sampai ke pelosok desa. Dulu Unilak telah bekerjasama dengan rohil tahun 2002 bidang hukum, ekonomi, dan itu banyak mahasiswanya."


    Dijelaskannya lagi, sekarang datang ke Bagan Siapiapi bisa 3,5 jam tentunya harapan pemerintah daerah masyarakat Rohil dapat terbantu. " Kita harus dorong para sarjana S1 harus S2 seperti pemerintah kota Bandung, Jawa Barat. harapan kita kedepan provinsi Riau dan Rohil mempunyai generasi genarasi cerdas untuk masa datang. Kami memberikan apresiasi untuk kemaslahatan umat untuk Riau khususnya Rohil yang saat ini sedang giat giat melaksanakan pembangunan.


    Dalam MoU ini turut hadir wakil rektor I Zamzami.S.Kom.M.Kom, wakil rektor II Unilak Hardi.SE.MM, wakil rektor III Dr. Bagio Kadaryanto.SH.MH, wakil direktur I Pascasarjana Dr. Iriansyah.SH.MH, wakil direktur II Dr. Adi Ramat,SE.MM, Kaprodi Magister Ilmu Hukum, Dr. Ardiansah.SH.MAg.MH, kaprodi Magister Manajemen Dr. Ririn Handayani,SIP.MM dan sekretaris Prodi MM M.Rashid Abdillah.Phd, dan sejumlah dekan di lingkungan Unilak.rls/nor

    Subjects:

    Edukasi
  • No Comment to " Unilak dan Pemkab Rohil Jalin Kerjasama Bidang Pendidikan "

INFO PEMASANGAN IKLAN HUB 0812 6670 0070 / 0811 7673 35, Email:koranriau.iklan@gmail.com yLx3F0.jpg